Table of contents: [Hide] [Show]

Akhirnya game JRPG populer buatan Atlus berjudul Persona 5 Royal datang juga. Setelah sebelumnya rilis di PS4, game tersebut akhirnya menuju berbagai platform gaming current gen dan next gen, mulai dari PS5, Xbox One, Xbox Series, Nintendo Switch, dan juga PC (Windows). Tentu saja game ini mendapatkan sambutan baik oleh para gamer terlebih penggemar game JRPG dan juga franchise seri Persona.

Persona 5 Royal hadir sebagai versi terbaru dari Persona 5 dengan banyak peningkatan dan juga penambahan konten yang menambah keseruan bermain kalian. Dan yang paling terpenting adalah game ini hadir dengan performa yang lebih baik di platform gaming next-gen dan juga PC.

Baca juga: 4 Game Strategi Terbaik dan Paling Menantang di Android

Review Persona 5 Royal

Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan review Persona 5 Royal yang baru saja rilis di PS5, Xbox One, Xbox Series, Nintendo Switch, dan juga PC (Windows) pada 21 Oktober 2022. Kami mengucapkan terima kasih kepada Sega dan juga Sony yang telah memberikan kami kesempatan untuk mencoba game Persona 5 Royal.

Review ini dibuat berdasarkan pengalaman pribadi penulis dan memainkannya di konsol PS5. Jadi banyak hal menarik yang bisa kalian dapatkan di dalam game, baik itu yang sudah pernah memainkan versi Original sebelumnya ataupun pemain baru.

Baca Juga :   Merancang Keberhasilan: Panduan Menetapkan dan Mencapai Tujuan Pemasaran Digital yang Efektif

Buat gamer yang belum pernah memainkan game Persona 5 maupun Persona 5 Royal, kalian tidak perlu khawatir. Karena review ini bersih dari spoiler mengenai isi cerita penting sampai plot twist agar kalian bisa menikmati sendiri pengalaman bermain mengikuti petualangan para The Phantom Thieves.

Mari kita mulai saja pembahasan mengenai review Persona 5 Royal!

Story

Persona 5 Royal menceritakan sebuah insiden dan fenomena misterius yang terjadi di Tokyo yang berfokus pada sekelompok anak remaja SMA dari sekolah Shujin Academy dimana mereka memiliki kesamaan satu sama lain, yaitu ditindas oleh orang dewasa.

Berawal dari insiden yang tidak disengaja, Protagonist dan temannya memasuki dunia lain bernama Metaverse. Dunia tersebut merupakan dunia yang terbentuk dari manifestasi hasrat alam bawah sadar manusia. Karena keinginan mereka untuk bebas dari tindasan orang dewasa, Protagonist dan teman-temannya mendapatkan kekuatan misterius bernama Persona.

Seiring berjalannya waktu, mereka pun mulai beraksi sebagai anggota kelompok vigilante bernama Phantom Thieves of Hearts atau biasa disebut The Phantom Thieves. Tugas mereka adalah mencuri hati dan hasrat buruk orang-orang dewasa yang terlalu ambisius dengan kemauannya serta menyelamatkan banyak yang telah menderita. The Phantom Thieves harus menghadapi sosok dari manifestasi hasrat target mereka di dunia Metaverse dan dipenuhi para monster misterius bernama Shadow.

Namun dibalik aksi para The Phantom Thieves, masih banyak misteri lain yang harus mereka pecahkan untuk mengungkap dibalik rahasia asal usul kekuatan hasrat manusia dan juga tujuan dari munculnya dunia Metaverse.

Baca Juga :   10 Strategi Efektif dan Mudah Pemasaran Properti

Seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya, game Persona 5 Royal turut menghadirkan banyak konten baru, terlebih dari segi ceritanya. Dengan menambahkan beberapa event cerita disertai kehadiran karakter baru, game ini menjadi versi yang lebih sempurna dari Persona 5.

Ibaratkan versi antara Persona 4 dengan Persona 4 Golden. Kalian yang sebelumnya sudah pernah memainkan versi original, bisa memainkan Persona 5 Royal dengan penambahan cerita yang menarik dan juga seru.

Cerita Lebih Gelap dan Suram Dibandingkan Persona 3 dan Persona 4

Persona 5 memiliki cerita yang lebih gelap dari para pendahulunya seperti Persona 3 dan Persona 4. Jika Persona 3 menceritakan sebuah dunia misterius bernama Dark Hour yang muncul akibat sebuah eksperimen dan Persona 4 menceritakan sebuah kasus misteri pembunuhan, bisa dibilang Persona 5 hadir dengan cerita yang berfokus pada salah satu sifat keburukan manusia, yaitu hasrat.

Tone cerita pada game ini juga terasa lebih suram karena menceritakan bagaimana keluhan anak remaja yang ditindas oleh orang dewasa dan mereka tidak bisa melawan. Bahkan ada juga yang menyinggung bagaimana anak remaja tidak kuat menahan tekanan tersebut hingga harus melakukan hal-hal berbahaya bagi diri mereka sendiri. Banyak hal yang membuat Player merasa simpati dengan para korban yang ada di game.

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *